Pemerintah Pusat Kucurkan Dana Rp6,2 Miliar ke Barru

BARRU, LENSAMERDEKA.COM — Pemerintah Kabupaten Barru kembali mendapatkan dukungan anggaran dari pemerintah pusat melalui skema Dana Instruksi Presiden (Inpres) Jalan Daerah (IJD). Kali ini, dana sebesar Rp6,2 miliar lebih dialokasikan untuk peningkatan infrastruktur di ruas jalan Doi Doi–Wanawaru.

Dengan tambahan ini, total bantuan IJD yang diterima Barru sepanjang tahun 2025 mencapai hampir Rp40 miliar. Sebelumnya, Barru telah memperoleh kucuran dana tahap pertama senilai Rp32,5 miliar untuk perbaikan dua ruas strategis: Punranga–Bulo Bulo dan Bacuapie–Panggalungan.

Bupati Barru, Andi Ina Kartika Sari, menyampaikan apresiasinya atas dukungan pemerintah pusat terhadap pembangunan infrastruktur di wilayahnya.

“Dukungan ini menjadi bukti kepercayaan pemerintah pusat terhadap komitmen Barru dalam mempercepat konektivitas wilayah dan pertumbuhan ekonomi masyarakat,” ujar Andi Ina usai menghadiri rapat koordinasi di Kantor Gubernur Sulsel, Kamis (16/10/2025).

Menurutnya, peningkatan akses jalan di kawasan Doi Doi–Wanawaru akan memberikan dampak signifikan, khususnya dalam mendukung distribusi hasil pertanian dan perkebunan, serta membuka peluang pengembangan ekonomi lokal yang lebih luas.

“Kami pastikan pelaksanaan akan berjalan transparan dan tepat sasaran agar manfaatnya bisa dirasakan masyarakat secara luas,” tambahnya.

Investasi infrastruktur ini dinilai penting bagi Kabupaten Barru yang secara geografis berada di jalur penghubung antara kota Makassar dan wilayah utara Sulawesi Selatan. Peningkatan jalan dipandang sebagai strategi jangka panjang untuk mendukung mobilitas warga, mempercepat arus barang dan jasa, serta memacu pertumbuhan sektor produktif di pedesaan.

Langkah ini juga mencerminkan upaya Pemerintah Kabupaten Barru dalam memperkuat sinergi dengan pemerintah pusat, terutama dalam mendukung pembangunan infrastruktur dasar yang merata di daerah.

Comment