BARRU, LENSAMERDEKA.COM – Wakil Bupati Barru Dr. Ir. Abustan A. Bintang, M.Si menghadiri Upacara Pelepasan Pleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya Tahun 2025 yang digelar di Alun-alun Collie Pujie, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, Rabu (17/12/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari peringatan Hari Juang Infanteri TNI Angkatan Darat.
Upacara pelepasan tersebut dipimpin langsung oleh Danrindam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Budiawan Basuki selaku inspektur upacara. Kegiatan diikuti oleh jajaran Batalion Infanteri 726/Tamalatea (TML) dan disaksikan unsur Forkopimda serta tamu undangan lainnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Barru, Ketua DPRD Barru, Kepala Kejaksaan Negeri Barru, Ketua Pengadilan Negeri Barru, Dandim 1405/Mallusetasi, jajaran TNI, regu Pramuka, serta sejumlah undangan dari berbagai instansi.
BACA JUGA:
Polres dan Kejari Barru Ikuti Penandatanganan MoU KUHP
Peringatan Hari Juang Infanteri dan Nilai Sejarah Perjuangan
Brigjen TNI Budiawan Basuki menjelaskan, Pleton Beranting Yudha Wastu Pramuka Jaya merupakan kegiatan tahunan yang sarat makna historis. Kegiatan ini bertujuan meneruskan nilai-nilai perjuangan para pendahulu Korps Infanteri kepada prajurit masa kini.
“Jadi sejarahnya Korps Infanteri dulu melalui perjuangan perang Ambarawa berjalan kaki jauh dan memperoleh kemenangan gemilang,” ujar Brigjen Budiawan kepada awak media usai upacara.
Ia menegaskan bahwa setiap bulan Desember, TNI Angkatan Darat secara khusus memperingati Hari Juang Infanteri sebagai momentum refleksi sejarah dan penguatan jati diri prajurit.
BACA JUGA:
Jelang Nataru, Forkopimda Barru Siapkan Pengamanan Ketat
“Jadi setiap tahunnya di bulan Desember diperingati hari juang Infanteri. Jadi ini adalah hari ulang tahunnya Korps Infanteri Angkatan Darat,” jelasnya.
Menurutnya, semangat juang dalam Palagan Ambarawa yang dipimpin Panglima Besar Jenderal Sudirman harus terus hidup dan menjadi pedoman dalam pengabdian kepada bangsa dan negara.
“Nilai-nilai perjuangan Palagan Ambarawa Panglima Besar Jenderal Sudirman,” tambahnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Barru Abustan A. Bintang mengaku bangga Kabupaten Barru dipercaya menjadi lokasi pelaksanaan kegiatan nasional tersebut. Ia menilai momentum ini memiliki arti penting, tidak hanya bagi TNI, tetapi juga bagi masyarakat Barru.
“Alhamdulillah kami mewakili pemerintah daerah Kabupaten Barru tentunya merasa bangga, karena hari ini ulang tahun Infanteri dilakukan di Barru,” ujarnya.
BACA JUGA:
Pemkab Barru Respons Cepat Keluhan Jalan Sudirman
Abustan berharap kegiatan ini dapat menjadi sumber inspirasi bagi masyarakat untuk menjaga persatuan serta meneladani semangat perjuangan para pahlawan bangsa.
“Mudah-mudahan ini bisa menjadi spirit bagi masyarakat Kabupaten Barru untuk senantiasa memelihara kebersamaan dan yang paling utama adalah bagaimana memahami dan mengimplementasikan nilai-nilai juang,” katanya.
Ia juga mengingatkan bahwa Kabupaten Barru memiliki sejarah penting dalam perjuangan kemerdekaan, khususnya pada tahun 1947 saat Jenderal Sudirman memberikan mandat pembentukan Tentara Republik Indonesia Persiapan Sulawesi.
“Karena Barru punya sejarah pada tahun 1947 mandat yang diberikan oleh bapak Jenderal Sudirman untuk membentuk Tentara Republik Indonesia Persiapan Sulawesi itu mendaratnya di Kabupaten Barru yaitu di Garongkong,” bebernya.
BACA JUGA:
Pemkab Barru Dorong Transparansi Data Melalui Portal Bolata Yassiberrui
Menurut Abustan, sejarah tersebut diperkuat dengan napak tilas dari Garongkong menuju Paccekke, yang dikenal sebagai lokasi konferensi pertama pembentukan Tentara Republik Indonesia Persiapan Sulawesi.
“Pengelolaan ini bisa mendorong motivasi terutama kami di pemerintahan untuk senantiasa menjadikan nilai-nilai juang itu sebagai spirit untuk membangun Kabupaten Barru,” pungkasnya.
Usai upacara pelepasan, jajaran Batalion Infanteri 726/TML melanjutkan kegiatan pleton beranting dengan berjalan kaki menyusuri rute Barru–Pangkep–Maros hingga berakhir di Makodam XIV/Hasanuddin. Kegiatan ini diikuti 204 personel Korps Infanteri dengan jarak tempuh sekitar 127,4 kilometer.
Comment