BARRU, LENSAMERDEKA.COM – Bupati Barru Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.Si meninjau langsung pelaksanaan program Rabu Bersih di lingkungan Kantor Dinas Perikanan dan Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, Rabu (17/12/2025). Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kebersihan lingkungan perkantoran berjalan optimal.
Dalam kegiatan tersebut, Bupati Barru didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Barru Abubakar. Keduanya menyusuri sejumlah area perkantoran guna melihat langsung kondisi fasilitas serta tingkat kebersihan lingkungan kerja aparatur sipil negara (ASN).
Pemantauan ini menjadi bagian dari komitmen Pemerintah Kabupaten Barru dalam menumbuhkan budaya kerja yang bersih, tertib, dan nyaman, sekaligus mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik kepada masyarakat.
BACA JUGA:
Bupati Barru Dukung Pengawasan Penggunaan Bahasa Indonesia
Bupati Barru Tekankan Rabu Bersih Bukan Sekadar Seremonial
Saat melakukan peninjauan, Bupati Andi Ina Kartika Sari mengecek secara langsung halaman kantor, ruang kerja, hingga fasilitas pendukung seperti toilet. Ia juga memberikan arahan kepada jajaran pegawai agar pelaksanaan Rabu Bersih tidak dilakukan sekadar formalitas.
“Lingkungan kerja yang bersih dan tertata akan menciptakan suasana kerja yang nyaman dan meningkatkan produktivitas. Kegiatan Rabu Bersih ini harus menjadi komitmen bersama, bukan hanya kegiatan seremonial,” ujar Bupati Barru.
BACA JUGA:
Inovasi Layanan Dorong Kepuasan Masyarakat Barru
Menurutnya, kebersihan kantor merupakan cerminan disiplin dan profesionalisme ASN. Oleh karena itu, ia meminta seluruh perangkat daerah menjadikan kebersihan sebagai bagian dari budaya kerja sehari-hari.
Bupati Barru juga menekankan pentingnya perawatan lingkungan perkantoran secara berkelanjutan. Hal tersebut mencakup penataan ruang kerja, pengelolaan sampah yang baik, serta pemanfaatan ruang terbuka agar lebih asri dan fungsional.
Ia berharap lingkungan perkantoran yang bersih dan tertata dapat memberikan kenyamanan tidak hanya bagi pegawai, tetapi juga masyarakat yang datang untuk memperoleh layanan publik. Dengan demikian, kepercayaan masyarakat terhadap kinerja pemerintah daerah dapat terus meningkat.
BACA JUGA:
Jelang Nataru, Forkopimda Barru Siapkan Pengamanan Ketat
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Barru Abubakar menegaskan bahwa program Rabu Bersih merupakan salah satu upaya strategis pemerintah daerah dalam membangun disiplin serta kepedulian ASN terhadap kebersihan lingkungan kerja.
“Kegiatan Rabu Bersih merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Barru dalam membangun disiplin dan kepedulian aparatur terhadap kebersihan lingkungan kerja, sekaligus mendukung terciptanya kawasan perkantoran yang sehat dan representatif,” kata Abubakar.
BACA JUGA:
Warga Barru Apresiasi Gerak Cepat Pemkab Atasi Banjir
Ia menambahkan, konsistensi pelaksanaan Rabu Bersih di seluruh organisasi perangkat daerah diharapkan dapat menciptakan lingkungan kerja yang lebih sehat, efisien, dan mendukung kinerja birokrasi secara keseluruhan.
Program Rabu Bersih sendiri telah menjadi agenda rutin di lingkup Pemkab Barru sebagai bentuk implementasi tata kelola pemerintahan yang baik. Selain menjaga kebersihan fisik kantor, kegiatan ini juga dinilai mampu menumbuhkan rasa tanggung jawab dan kebersamaan di antara ASN.
Comment